Rambut rontok bisa menjadi momok terutama bagi kaum wanita. Berbagai hal menyebabkan rambut yang tidak bisa tumbuh kembali sehingga akan timbul kebotakan. Penyebab rambut mengalami kerontokan yang berlebihan, yaitu faktor keturunan, hormon, usia, stres, gangguan pada kulit kepala atau penyakit serius, syok, melahirkan, konsumsi obat yang berlebihan, terkena bahan kimia yang merugikan, pola makan yang salah dan kurang nutrisi.
Sampai saat ini belum ada cara yang
efektif untuk mengobati kerontokan rambut. Namun sejumlah obat bisa
memperlambat rontoknya rambut. Operasi penanaman kembali rambut juga
memberikan hasil yang cukup memuaskan, akan tetapi biaya dengan cara ini
cukup mahal. Untuk mendapatkan rambut yang tebal dan indah, kita hanya
perlu nutrisi lengkap untuk rambut, terutama protein karena rambut kita terbuat dari protein.
Makanan yang kita konsumsi harus
mengandung protein minimal 100 gram setiap harinya. Protein bisa di
dapat dari susu, mentega, yogurt, kedelai dan produk turunannya, telur,
keju, daging, serta ikan. Kekurangan vitamin A, B, B6, B12, asam folat,
biotin, zat besi, cooper, iodin, dan inositol juga dapat menyebabkan
rambut rontok atau uban. Inositol terdapat pada ragi, hati, dan tetes
tebu.
Kerontokan rambut yang normal adalah
kira-kira 50 lembar perhari. Untuk jenis rambut yang rontok sebaiknya
cuci rambut 2 kali seminggu. Mencuci rambutnya tidak boleh digaruk-garuk
dengan kuku, tetapi harus digosok-gosok dengan jari tangandan agak
ditekan pada kulit kepala. Untuk pemakaian sampo harus disesuaikan
dengan jenis rambut, tidak boleh yang terlalu banyak busanya.
Selain mencuci rambut dengan benar, dibawah ini tips-tips atasi rambut rontok dan menyuburkan rambut secara alami :
- Konsumsi vitamin B kompleks, protein, dan silica untuk berjaga-jaga jika makanan Anda tidak mengandung cukup nutrisi tersebut.
- Tidur yang cukup dan makan makanan yang teratur dan seimbang.
- Pijat-pijat kulit kepala setelah habis keramas. Hal ini akan mengaktifkan kelenjar minyak dan melancarkan peredaran darah di kulit kepala.
- Usapkan santan kelapa pada kulit kepala dan rambut, kemudian pijat-pijat dengan lembut. Bilas dengan air sampai bersih. Santan kelapa akan membantu mendorong pertumbuhan rambut.
- Konsumsi buah atau jus pisang, madu, yogurt, dan susu rendah lemak. Pada makanan tersebut banyak mengandung nutrisi yang dibutuhkan rambut.
- Hindari pemakaian sisir yang rapat giginya. Karena akan membuat rambut semakin bertambah rontok.
Nah demikian tadi tips Atasi rambut rontok secara alami, semoga dapat bermanfaat.